Gus Muhdlor Doakan Peserta Khitan Massal Baznas Sidoarjo Jadi Anak Sholeh
harjasda
22/02/2024 | Penulis: admin
.jpg&w=1920&q=75)
tinjau khitan
Khitan massal gratis yang digelar Pemkab Sidoarjo bersama Baznas Sidoarjo dalam rangka memperingati hari jadi ke-165 Kabupaten Sidoarjo di pendopo Delta Wibawa Sidoarjo, Selasa. (23/jan/2024)
Ia mengatakan, hubungan antara khitan dengan kesalehan sosial adalah karena khitan berimplikasi pada sah atau tidaknya sholat.
Bupati Gus Muhdlor menyakini jika seseorang itu sholatnya bagus, maka akan mengikuti perilakunya. Oleh karenanya syarat sah khitan harus dipahami sebagai awal membentuk pribadi yang soleh dan jauh dari sifat-sifat buruk.
"Semoga semua yang dikhitan hari ini menjadi anak-anak yang soleh, berguna bagi kabupaten, agama dan negara," ujarnya.
Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdlor mengatakan Indeks Kesalehan Sosial (IKS) Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur meningkat 0,92 poin dari 84,53 pada 2022 menjadi 85,45 pada 2023.
"Hal ini mengisyaratkan Kabupaten Sidoarjo termasuk daerah dengan indeks rasa aman dan toleransi yang tinggi," katanya
Ketua Baznas Sidoarjo M. Chasbil Azis Salju Sodar mengatakan khitan massal gratis menjadi agenda rutin memperingati hari jadi Kabupaten Sidoarjo, dan tahun ini pelaksanaannya digelar di dua tempat, masing-masing 160 anak di pendopo Delta Wibawa dan 72 anak dikhitan di RSUD Sidoarjo Barat.
"Baznas Sidoarjo melaksanakan khitan massal gratis hari ini bertujuan selain memeriahkan peringatan hari jadi Kabupaten Sidoarjo ke-165 tahun 2024 juga untuk membantu masyarakat yang terkendala untuk mengkhitankan anak-anaknya," ujarnya.
Kegiatan ini juga dihadiri Ketua DPRD Sidoarjo Usman. Selain itu Kapolresta Sidoarjo Kombes. Pol. Christian Tobing dan Ketua Pengadilan Negeri Sidoarjo Winarno.
kegiatan tersebut juga untuk membantu masyarakat yang terkendala mengkhitankan anak-anaknya.
"Semoga ini dapat bermanfaat bagi warga Sidoarjo," tandas gus jazuk panggilan karib ketua Baznas ini.
Ratusan peserta khitan massal gratis juga mendapat uang saku, tas, sarung, baju koko dan kopyah. Mereka terlihat antusias saat mengikuti khitan massal tersebut.
Berita Lainnya
BAZNAS Sidoarjo Salurkan Bantuan Langsung ke Masyarakat Dan Assesment Usaha Mikro
12/09/2025 | sudrab
Fondasi Harapan: Dari Rumah Rapuh, Pak Mufid Membangun Masa Depan
23/09/2025 | sudrab
BAZNAS Sidoarjo Salurkan Bantuan Pendidikan Lintas Institusi
12/09/2025 | sudrab
BAZNAS Sidoarjo Siap Operasikan Rumah Singgah Mustahik, Wujud Nyata Kepedulian untuk Warga yang Membutuhkan
20/09/2025 | sudrab
Lansia Renta Usia Seabad, Saksi Bisu Perjuangan Hidup di Ujung Senja
15/09/2025 | sudrab
BAZNAS Sidoarjo Sigap Merespon Kebutuhan Kesehatan, Bergerak Cepat di Tengah Penderitaan
13/09/2025 | sudrab

Info Rekening Zakat
Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.
BAZNAS